Minggu, 28 Juli 2013

Beranda » » Liputan6 - RSS 0.92: Aerosmith dan Grup Jepang B'z Selenggarakan Event AEROSONIC

Liputan6 - RSS 0.92
Liputan6.com merupakan situs berita aktual, tajam, terpercaya yang dimiliki SCTV // via fulltextrssfeed.com 
Aerosmith dan Grup Jepang B'z Selenggarakan Event AEROSONIC
Jul 28th 2013, 10:23

Oleh Ruly Riantrisnanto

Posted: 27/04/2013 18:40

Aerosmith dan Grup Jepang B'z Selenggarakan Event AEROSONIC

AEROSMITH dan B�z

Pada 8 Agustus nanti, masyarakat musik Jepang terutama penggemar rock akan dgetarkan oleh kehadiran Aerosmith yang bertandang ditemani duo grup rock B'z. Konser bertajuk Aerosonic ini, akan digelar pada 8 Agustus mendatang di Lapangan Marinir QVC Chiba.

Dilansir dari Natalie (26/4), konser ini merupakan salah satu rangkaian tur Aerosmith dan menjadi yang kedua kalinya mereka tampil satu panggung. Terakhir kali, mereka tampil bersama pada konser resmi Piala Dunia 2002 di stadion Ajinomoto pada Juni 2002 silam.

menurut Joe Perry, sang gitaris Aerosmith, hal terbaik yang pernah mereka temui saat bertandang ke Jepang kali ini adalah ketika mereka akan satu panggung bersama Tak Matsumoto (gitar) dan Koshi Inaba (vokal) dari B'z untuk yang kedua kali.

B'z pun merasa antusias bisa menjadi pendamping Aerosmith lagi setelah 11 tahun tidak satu panggung. Mereka juga berjanji akan memberikan yang terbaik di konser yang terhitung sangat besar kali ini.

Pembukaan tiket untuk fans digelar sejak 26 April dan pada 25 Mei, pemesanan tiket sudah bisa dilakukan secara umum. Sementara itu tiket sudah dijual ke seluruh warga Jepang pada 9 Juni mendatang. jadi, bagi para penggemar Aerosmith dan B'z yang sedang di Jepang pada 8 Agustus nanti, bisa bersiap-siap untuk memesan tiketnya terlebih dahulu.(Rul)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions