Minggu, 27 April 2014

Beranda » » Berita Gosip Terbaru Dunia Hiburan Indonesia Dan Luar Negeri: Dekati Anang Hermansyah, Ratna Dilla Ganti Aliran Musik

Berita Gosip Terbaru Dunia Hiburan Indonesia Dan Luar Negeri
Berita Hiburan Liputan6.com menyajikan kabar berita gosip artis terbaru, dunia musik KPOP, lagu dan Film Indonesia hari ini 
Free Bestselling eBooks

It's easy: sign up in under 10 seconds, tell us what kind of eBooks you love & we'll email you a list of deals every day - FREE! Join now!
From our sponsors
Dekati Anang Hermansyah, Ratna Dilla Ganti Aliran Musik
Apr 27th 2014, 07:30, by Julian Edward

Banyak penyanyi pop banting stir ke musik dangdut agar banjir job, hal sebaliknya justru dilakukan Ratna Dilla.

Liputan6.com, Jakarta Bila banyak penyanyi pop banting stir ke musik dangdut agar banjir job, hal sebaliknya justru dilakukan Ratna Dilla. Pedangdut yang melejit lewat tembang 'Nyu-Nyut' ciptaan Dodhy Kangen Band itu pindah haluan ke jalur pop. Ada apa?

Diakui Ratna, ia memiliki hasrat terpendam untuk menjadi penyanyi pop lagipula, dengan berubah genre seperti itu, kesempatan untuk dibuatkan lagu oleh musisi besar macam Anang Hermansyah bisa terwujud.

"Aku dari dulu memang ingin banget nyanyi pop, tapi aku suka musik melayu karena lingkunganku penggemar musik melayu. Baru sekarang bisa terwujud nyanyi pop," kata Ratna di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (26/4/2014).

Jadi penyanyi pop, Ratna pun jajal keberanian mendekati Anang. Suami Ashanty itu pun luluh dan membuatkan lagu untuk Ratna, judulnya 'Kamu'. "Nggak gampang dapat lagu dari mas Anang, dia kan musisi besar. Aku sudah ngefans sejak lama, lagunya bagus-bagus," imbu Ratna.

Single 'Kamu' saat ini sedang masuk tahap recording dan dijadwalkan akan rilis pada akhir Mei mendatang. Selain membawa nama besar Anang, Ratna juga melakukan perombakan besar dari sisi penampilan. "Mulai dari gaya rambut, kostum, semuanya sangat berubah total. Saat ini aku mengusung konsep simpel modern glamour," jelas Ratna.

(Feby Ferdian)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions