Liputan6.com, Jakarta Babak penentuan sang juara ajang pencarian bakat penyanyi dangdut D'Academy Indosiar hanya tersisa beberapa hari lagi. Para pendukung masih diberikan kesempatan untuk mengirim sms sebanyak-banyaknya untuk idola mereka.
Aty dan Lesti hingga saat ini masih fokus mempersiapkan mental dan fisik agar tidak mengecewakan para pendukungnya. Selain latihan vokal, kedua finalis tersebut juga harus melakukan persiapan lain seperti syuting video profil.
Sebagian kontestan 25 besar yang telah tersenggol menduga bahwa Lesti D'Academy yang akan menjadi juara pertama dan membawa pulang satu unit mobil dan uang ratusan juta rupiah. "Ini kan hanya perkiraan yang menentukan tetap juri dan dukungan sms yang banyak," ungkap beberapa kontestan.
Ketika dikonfirmasi oleh wartawan, baik secara tatap muka atau melalui pesan singkat sebagian finalis yang telah tersenggol memiliki pendapat yang sama perihal Lesti. Mereka mengungkapkan alasannya lantaran Lesti dinilai memiliki suara yang menggelegar dan masih belia.
Berbeda dengan Elsa D'Academy. Dirinya sangat menjagokan Lesti menjadi juara lantaran ia dan Lesti berasal dari daerah yang sama. "Tentunya aku dukung Lesti, karena kita bearasal dari satu kota dan dia (Lesti), satu-satunya finalis dari Cianjur yang tersisa," ucap Elsa di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (1/6/2014).
Namun, tidak menutup kemungkinan Aty D'Academy yang akan menjadi juara. Semuanya juga ditentukan oleh polling sms dukungan dari penggemar mereka. Poling sms terakhir yang diperlihatkan pada Jumat lalu, Aty berada diposisi pertama yang hanya berbeda tipis dengan jumlah sms yang diterima oleh Lesti.
(Firli Athiah Nabila) ;
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.