Hrithik Roshan mencoba membantu Jeremy Piven di Bandara. Bukan mendapatkan ucapan terimakasih, tapi Hrithik malah dimaki oleh Jeremy.
Liputan6.com, Mumbai Selain sebagai bintang, Hrithik Roshan juga dikenal karena sosoknya yang sopan, rendah hati dan penyabar. Tak heran bila imej tersebut telah membuat aktor Agneepaht ini dicintai banyak penggemarnya.
Baru-baru ini, Hrithik menunjukkan sisi rendah hati dan penyebar saat ia berada di Bandara Heathrow di London, Inggris. Saat itu, aktor kelahiran 10 Januari 1974 itu ingin membantu seorang produser dan juga aktor ternama Jeremy Piven.
Rupanya ada yang salah dengan paspor Jeremy dan membuat sedikit keributan. Petugas dari British Airways sepertinya tidak mengenal Jeremy dan sangat kesal dengan ulah sang aktor. Hrithik yang berada dekat Jeremy mencoba membantu bintang serial Entourage itu.
"Jeremy semakin gelisah, dan yang membuatnya bertambah kesal adalah ia tidak mendapatkan perlakuan istimewa sebagai seorang bintang. Ketika Hrithik mencoba membantu, Jeremy menganggap ia adalah penggemar yang mencoba untuk mendapatkan perhatian. Dengan sikap kasar, Jeremy berkata, 'jangan sekarang, tinggalkan aku sendiri'," kata seorang sumber yang juga orang dekat Hrithik, seperti dikutip Bollywoodlife.
Meski Hrithik seorang selebriti yang sangat terkenal di Bollywood, namun Jeremy sepertinya tidak sadar akan hal itu. Hrithik sekali lagi mencoba membantu, namun sikap lebih kasar ditunjukkan Jeremmy. Sambil berteriak, aktor 48 tahun itu mengeluarkan kata kotor.
Meski diperlakukan kasar, Hrithik tak marah. Mantan suami Sussane Khan itu tetap tenang dan berhasil menemukan solusi untuk masalah tersebut. Hrithik kemudian meminta kepada staf bandara yang lain untuk membantu Jeremy.
"Ia percaya bahwa tokoh masyarakat harus berperilaku dengan martabat karena mereka dianggap sebagai panutan oleh remaja dan penggemar bahkan yang lebih tua. Dia telah secara konsisten mempertahankan sikap menyenangkan dan baik dan berharap untuk menjadi teladan bagi aktor-aktor lain," kata si sumber.
(Desika Pemita)