Liputan6.com, Los Angeles Bulan Desember lalu muncul kabar Selena Gomez mengidap Lupus, penyakit sistem imunitas di mana jaringan dalam tubuh dianggap benda asing.
Meski Gomez sendiri tak pernah membenarkan kabar soal penyakit itu, kini—lima bulan kemudian--ada anggota keluarganya buka suara soal penyakit yang diidap mantan kekasih Justin Bieber itu.
Kakek Gomez, Ricardo Gomez Sr. dikutip Hollywood Life, Kamis (29/5/2014), mengabarkan dalam sebuah wawancara terbaru, membenarkan cucunya tersebut menderita Lupus, dan "kini sudah membaik sambil menjalani perawatan," katanya.
Kepada RadarOnline, Ricardo mengatakan Selena "mengidap Lupus sejak beberapa tahun lalu." Dan katanya juga, "Saat ini dia sedang menjalani perawatan. Kondisinya membaik. Yang mengkhawatirkan kami, dia tak bisa berkata tidak. Dia tak suka istirahat."
Meski sang kakek mengaku sudah sejak November silam belum bertemu sang cucu, tapi sebelumnya ia sebulan sekali berkunjung. Ricardo menjelasklan jadwal keraja Selena yang padat sangat membuat tertekan.
Tambahan pula, katanya, Serena kerap khawatir soal Justin Bieber. "Dia terlalu memikirkan Justin. Dokter bilang dia harus banyak istirahat. Banyak hal yang membuatnya tertekan," kata Ricardo.(Ade/Feb)
(Feby Ferdian) ;
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.