Posted: 01/11/2013 21:40
One Direction (dailymail.co.uk)
Liputan6.com, London : Lima pria tampan dari One Direction ini memang sepertinya telah menjamah hati para penggemarnya, Directioner, di seluruh dunia. Pasalnya saat ini boyband fenomenal ini berada di posisi jawara untuk akun Twitter paling berpengaruh versi PeerIndex.
Bahkan para pelantun Best Song Ever tersebut berhasil mengalahkan nama-nama perdana menteri seperti David Cameron, Piers Morgan, Caitlin Moran, dan Ricky Gervais.
Sosok Liam Payne, Harry Styles, Niall, Louis Tomlinson dan Zayn Malik memang tengah digilai para penggemarnya, sampai-sampai mereka membawa kecintaannya pada boyband dan personel-personelnya dalam kehidupan sehari-hari.
"Sejak Twitter terkenal, 140 nama paling atas adalah mereka yang dianggap mewakili berbagai macam budaya, politisi, pesepakbola, dan anggota boyband," kata pendiri PeerIndex, Azeem Azhar kepada Daily Telegraph Newspaper, Jumat (1/11/2013).
Menurut Azhar, data tersebut diurutkan berdasarkan besarnya pengaruh sang pemilik akun kepada kehidupan pribadi dan bukan berdasarkankuantitas pengikutnya saat ini.
Terang saja, nama One Direction yang lahir dari ajang The X-Factor Inggris ini kini memang telah mendunia. Apalagi setelah tur musik Take Me World yang belum lama ini digelar. Sampai-sampai ketika berada di Negeri kanguru itu, pria-pria tampan ini tak bisa keluar ke jalanan dengan bebas. Mereka selalu dikuntit dan diperhatikan banyak orang.
Tak hanya itu saja, para follower One Direction dan terlebih nama akun individual mereka selalu menjadi tren. Jika salah satunya mengupdate status akan selalu ada jawaban dari fans. Bahkan, mereka meminta Harry Style cs untuk memfollow mereka. Ada suatu kejadian yang mengerikan ketika seorang fans tidak kunjung mendapatkan balasan dari personel boyband ini. Pemilik akun yang diketahui sebagai wanita muda ini sampai tega membunuh anjingnya demi mendapat perhatian One Direction.
baca:
Tak Digubris One Direction, Fans Ini Bunuh Anjing Kesayangannya
Crazy About One Direction, Cerita Tentang Kegilaan Fans 1D