Senin, 5 Agustus 2013 09:20 wib
Rama Narada Putra - Okezone
IDP (Foto: Alan/Okezone)
JAKARTA - Indah Dewi Pertiwi (IDP) mengaku tak pernah membuat busana yang sama dengan sanak keluarganya setiap Idul Fitri. Namun, dia tak masalah jika warna pakaian yang dikenakannya sama.
"Aku paling enggak suka pakai seragam. Aku lebih suka kita samain dari warna saja, tapi itu pun enggak sama persis, bisa warnanya lebih muda atau tua, yang penting senada," kata Indah saat ditemui di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.
IDP berujar, seluruh keluarganya sepakat mengenakan busana berwarna putih saat salat Ied. Menurutnya, busana berwarna putih akan membuatnya terlihat lebih bersih dan suci.
"Untuk salat Ied kita pakai putih-putih biar kelihatan bersih, dan suci," tandasnya.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry