Rabu, 2 Oktober 2013 15:41 wib
Alan Pamungkas - Okezone
Fina dan Mike (Foto: ist)
JAKARTA - Setelah dituduh membawa kabur putri semata wayangnya, Mike "D'Bagindas" mengklarifikasi atas tuduhan sang isteri Fina Tiza. Mike yang diwakili kuasa hukumnya, Chris Sam Siwu membantah hal tersebut.
"Klien saya tidak pernah berniat memisahkan anak dan ibunya membawa lari dari Malang ke Jakarta, bukan niat membawa lari. Dari awal pernikahan sampai membawa lari keluarga terjadi percekcokan hampir setiap hari," kata Chris Sam Siwu ditemui dikawasan Hayam Wuruk, Jakarta Barat, Rabu (2/10/2013).
Menurut Chris, Mike hanya melindungi sang anak dari percecokan agar psikologis anak tak terganggu. Seringnya pertengkaran, Mike membawa anaknya pada tanggal 10 September 2013 tanpa sepengetahuan Fina.
"Mike melindungi anak demi kepentingan anak. Mike bukan seorang ayah yang tega memisahkan anaknya, kita akan tunjukkan bukti nanti," lanjut Chris.
Mike tidak lantas menelantarkan sang buah hati. Dengan sang ibu dan babysitter yang ia sewa kini anaknya berada jauh lebih aman bersamanya.
"Saya benar-benar menjaga psikologis bayi karena akan berpengaruh ke depannya. Saya istirahat, saya kelonin dia, dan saya kasih susu formula," tutup Mike.
Sebelumnya Senin, 30 September Fina Liza curhat ke Polda Metro Jaya tentang kasusnya tersebut. Fina pun mengultimatum Mike memberikan waktu tiga hari agar segera mengembalikan anaknya.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry