
Liputan6.com, Los Angeles : Aktris January Jones yang cukup tenar sejak berperan sebagai Emma Frost di
X-Men First Class, diketahui bergaya topless saat syuting di film terbarunya,
Sweetwater, seperti diwartakan
The Sun (3 Juni 2013).
Dalam film bertema koboi tersebut, January akan berperan sebagai pengantin muda bernama Sarah, yang membalas dendam atas kematian suami barunya oleh pemimpin aliran garis keras.
Pada film itu, January Jones tampak mengecat rambut pirangnya menjadi agak kemerahan. Dalam adegan topless yang dilakukannya, wanita kelahiran 35 tahun lalu itu, tampak sedang membawa pistol di dalam genggamannya sewaktu mandi di sungai.
Dilihat melalui trailer yang sudah tersedia, adegan yang dilakukan January Jones saat bergaya topless tersebut adalah untuk menembak dua orang koboi yang sedang mengendarai kuda.
January Jones lebih dikenal sejak awal melalui serial televisi Mad Men sebagai Betty Draper, barulah kemudian dirinya tambah tenar setelah bermain sebagai salah satu tokoh antagonis di X-Men: First Class.
Sweetwater mengambil tempat di New Mexico dan turut menghadirkan aktor Ed Harris sebagai sheriff di kota. Filmnya sendiri sudah tayang perdana pada 3 Juni 2013 kemarin di Inggris.(Rul)