Senin, 29 Juli 2013

Beranda » » Liputan6 - RSS 0.92: Jelang Lebaran, Jenny Rachman Adakan Bazar Sembako Murah

Liputan6 - RSS 0.92
Liputan6.com merupakan situs berita aktual, tajam, terpercaya yang dimiliki SCTV // via fulltextrssfeed.com 
Jelang Lebaran, Jenny Rachman Adakan Bazar Sembako Murah
Jul 29th 2013, 07:39

Oleh Julian Edward

Posted: 29/07/2013 14:10

Jelang Lebaran, Jenny Rachman Adakan Bazar Sembako Murah

Jenny Rachman (Liputan6.com/Aditia Saputra)

Liputan6.com, Jakarta : Jenny Rachman mengadakan bazar sembako murah jelang Idul Fitri dengan menjual berbagai kebutuhan pokok seperti minyak goreng hingga daging sapi. Sebelumnya, di awal Ramadan, Jenny mengadakan kegiatan serupa.

"Alhamdulillah saya bisa kembali mengadakan bazar dengan berbagai kemitraan. Jadi bisa bantu mereka yang terkena dampak kenaikan BBM. Apalagi bulan puasa kan kebutuhan membengkak," kata Jenny di Gedung Serbaguna Rusun Kebon Kacang, Jakarta Pusat, Senin (29/7/2013).

Jenny yang sedang mencalonkan diri sebagai calon legislatif dalam pemilu tahun depan, sengaja tidak memberi sembako secara gratis. "Warga sebenarnya mampu, tapi kan ekonominya lemah. Kalau gratis kan itu sama saja pengemis, sedangkan dalam Islam itu dilarang. Makanya dengan begini semoga perbuatan baik bisa jadi barokah buat kita," sambung bintang film Di Bawah Lindungan Ka'bah.

Jenny tak sembarang menggelar bazar. Ia mengutamakan wilayah yang masih terjerat kemiskinan. "Jakarta memang kota besar, tapi yang miskin masih banyak. Ini ditujukan kepada warga-warga miskin. Ternyata Jakarta masih memiliki tingkat kemiskinan yang cukup tinggi," tutur mantan Ketua Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi) ini. (Fei)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions